Minggu, April 08, 2012

(Menjelang) Ganti Judul

Judulnya ambigu? Sengaja :p
Lalu, apa yang judulnya diganti? Mengapa judulnya diganti? Baca terus tulisan ini :)

Melanjutkan dari tulisan ini, saat ini saya masih mengerjakan penelitian saya. Tetapi, dengan alur kerja yang sedikit berbeda dengan yang sebelumnya pernah dipikirkan ketika kolokium.

Pada awalnya, urutan pengerjaan penelitian saya secara umum adalah pembuatan model pengenalan aksara Sunda menggunakan klasifikasi Support Vector Machine (SVM), kemudian baru mengimplementasikan model tersebut pada aplikasi mobile. Pada fase pemodelan, saya mengerjakannya dengan bahasa pemrograman MATLAB. Kemudian model tersebut akan diimplementasikan menggunakan bahasa pemrograman Java, untuk platform Android. Untuk klasifikasi menggunakan SVM sendiri, sudah ada library pemrograman yang dapat digunakan, yaitu LibSVM. Library ini dapat digunakan untuk klasifikasi SVM dengan data yang memiliki beberapa kelas. Library ini dapat digunakan dalam beberapa bahasa pemrograman, seperti Java dan MATLAB.

OK, kembali ke laptop cerita. Setelah selesai dengan proses ekstraksi ciri dari data yang digunakan, akhirnya sampai juga pada proses klasifikasi menggunakan algoritma SVM. Akan tetapi, alih-alih mengajarkan cara penggunaan LibSVM, sang dosen pembimbing mengajarkan cara menggunakan klasifikasi SVM untuk data yang memiliki banyak kelas (NB: SVM adalah algoritma klasifikasi yang default-nya hanya dapat menangani data dengan dua kelas saja). Setelah itu, saya ditugaskan untuk memodifikasi fungsi SVM bawaan pada MATLAB, yaitu svmtrain dan svmclassify, agar dapat digunakan untuk mengklasifikasikan data yang memiliki banyak kelas. Pada waktu itu, saya terima saja tugas itu tanpa banyak bertanya lagi mengapa demikian.

Kemudian, sehari sebelum praseminar (seminar hasil sementara, kebijakan baru di Ilkom - pen), saat saya menunjukkan slide presentasi yang akan ditampilkan pada saat praseminar. Berhubung praseminar adalah seminar hasil sementara, maka terdapat bagian "yang akan dikerjakan kemudian". Pada bagian tersebut, saya menuliskan "implementasi sistem di Android" di salah satu poinnya. Ketika sang dosen pembimbing membacanya, beliau langsung memerintahkan saya untuk menambahkan tanda tanya di akhir kalimat tersebut. Lagi-lagi, saya langsung menambahkan tanda tanya tanpa banyak bertanya lagi mengapa demikian.

Keesokan harinya, pertanyaan itu terjawab juga. Di akhir presentasi saya, sang dosen pembimbing menjelaskan mengapa demikian. Menurut beliau, ini merupakan pekerjaan yang lumayan besar. Dan memang, sampai saat itu saya masih berkutat di pemodelan. Jika saya yang melakukan semua pekerjaan tersebut, entah kapan saya akan lulus. Dengan mempertimbangkan pekerjaan yang belum dilakukan di fase pemodelan, plus algoritma yang akan digunakan untuk "mewujudkan" klasifikasi multiclass SVM, akhirnya sang dosen memutuskan bahwa penelitian saya hanya sampai pemodelan saja. Untuk implementasi ke perangkat mobile, mungkin akan dilakukan pada penelitian berikutnya.

OK, sejauh ini ruang lingkup penelitian saya sudah dibatasi. Tetapi mengapa judul tulisan ini menggunakan kata "menjelang"? Karena sampai saat ini saya belum bertemu lagi dengan sang dosen pembimbing sejak praseminar untuk membicarakan judul yang cocok untuk penelitian saya. Karenanya, judul yang saya gunakan masih judul yang lama. Semoga sang judul bisa segera berganti. Aamiin... :)

*Tambahan: Saya melakukan presentasi praseminar pada tanggal 30 Maret 2012. Sekian. #nggakpenting

2 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. bisa liat contoh dalam penerapan nya ke android ga mas? terimakasih.

    BalasHapus